aplikasi-topup-murah

Rekomendasi Aplikasi Transfer Uang yang Banyak Digunakan

by

in

Kebutuhan berkirim uang yang semakin meningkat membuat banyak aplikasi transfer uang mulai bertebaran. Yang mana membuat proses pengiriman uang jadi lebih mudah dilakukan. Meskipun tidak memiliki rekening bank, saat ini sudah banyak dompet digital yang juag bisa dipakai untuk berkirim dan menerima uang.

Manfaat Menggunakan Aplikasi Pengiriman Uang Online

Dengan menggunakan aplikasi transfer uang, maka pengguna akan bisa mendapatkan banyak keuntungan. Berikut ini beberapa keuntungan yang akan didapatkan oleh pengguna nantinya. 

  • Lebih Hemat. Dengan memanfaatkan aplikasi pengiriman uang maka akan jadi lebih hemat karena beberapa tidak ada beban administrasi. Terlebih jika sering melakukan pengiriman uang, tentunya akan jadi lebih hemat.
  • Berksempatan Dapat Promo. Jika memanfaatkan aplikasi untuk mengirimkan uang maka bisa mendapatkan promo menarik. Sebagai contohnya adalah cashback atau diskon untuk pembelian produk atau pembayaran tertentu.
  • Lebih Mudah. Transfer uang dengan aplikasi tentunya membuat jadi lebih mudah dibandingkan harus datang ke bank atau agen terdekat yang bisa saja dikenakan biaya administrasi. Selain itu aplikasi dompet digital juga sudah tersambung ke beberapa ecommerce jadi bisa untuk pembayaran online.
  • Tidak Harus ke ATM. Selain itu dengan memanfaatkan aplikasi kirim uang jadi tidak perlu datang ke ATM saat panas-panas. Ini dikarenakan transaksi bisa dilakukan dari mana saja dan kapan saja lewat smartphone.

Rekomendasi Aplikasi Kirim Uang Terbaik & Terpercaya

Nah berikut ini beberapa rekomendasi aplikasi transfer uang yang umum digunakan oleh masyarakat Indonesia. Tenang saja, untuk aplikasi-aplikasi ini sudah legal dan aman untuk digunakan.

1. Flip

Untuk aplikasi yang pertama ada Flip, dimana dikhususkan untuk mengirimkan uang tanpa biaya admin. Cara penggunaan dari aplikasi ini sendiri pun cukup simpel dan cepat. Selain itu pengguna juga bisa melakukan top up dan pembayaran tagihan bulanan. Hanya dengan satu aplikasi bisa untuk semua pembayaran tentunya sangat membantu.

2. Dana

Kemudian ada Dana yang mempunyai fitur pengiriman uang ke rekening bank tanpa biaya admin. Selama satu bulan, pengguna aplikais Dana akan mendapatkan 10x gratis pengiriman. Setelah gratis pengiriman habis, pengguna akan dikenakan biaya sebesar Rp 2.500 setiap kali transaksi. Untuk minimal transfer sendiri adalah Rp 50.000 jika ingin bebas biaya admin.

3. LinkAja

Merupakan salah satu dompet digital yang cukup banyak digunakan untuk mengirimkan uang. Minimal transfer dari aplikasi ini sendiri pun cukup rendah, yakni Rp 10.000 dan tidak dikenakan biaya administrasi sama sekali. Aplikasi LinkAja ini bisa didapatkan di Google Play Store tau App Store. Apabila ingin memakai fitur yang lebih banyak, maka harus upgrade ke full service terlebih dahulu.

4. OVO

Siapa yang tidak tahu apalikasi dengan logo bulat dan warna ungu ini? Hampir semua masyarakat Indonesia memanfaatkan aplikasi ini untuk kebutuhan transfer uang, pembayaran online, dan masih banyak lainnya. Untuk registrasi aplikasi ini pun cukup mudah yakni dengan mengisi data diri sesuai kartu identitas.

Apabila ingin memanfaatkan fitur-fitur yang lebih banyak maka bisa upgrade ke versi premium. Caranya dengan verifikasi identitas berupa KTP atau SIM dan foto selfie. Setelahnya pengguna bisa melakukan transfer uang, bayar tagihan online, dan masih banyak lainnya.

5. Go-Pay

Selanjutnya ada Go-Pay yang terintegrasi dengan aplikasi Go-Jek, dimana layanan keuangan ini juga bisa dimanfaatkan untuk kebutuhan pengiriman uang. Selain itu GoPay juga bisa digunakan untuk pembayaran ecommerce Tokopedia, TikTok Shop, dan masih banyak lainnya.

Tidak hanya itu saja, Go-Pay juga bisa dimanfaatkan untuk kebutuhan pembayaran merchant dan pembelian produk digital. Diantaranya seperti pulsa & paket data all operator, tagihan listrik, tagihan air, dan masih banyak lainnya.

6. Transfez

Selain itu juga ada aplikasi Transfez yang bisa dimanfaatkan untuk kebutuhan pengiriman uang online. Aplikasi ini bisa digunakan untuk transfer uang ke 47 negara, yang mana hal ini memberikan keuntungan sendiri pastinya. Sama seperti aplikasi-aplikasi lainnya, Transfez juga bisa digunakan untuk pembelian dan pembayaran tagihan.

7. Wise

Menggunakan aplikasi ini maka pengguna bisa berkirim uang ke bank luar atau dalam negeri dengan lebih mudah. Namun pengguna akan tetap dikenakan biaya ketika melakukan transfer jika menggunakan kurs yang berbeda. Aplikasi Wise sendiri sudah banyak digunakan oleh pengguna smartphone Android & iOS.

8. Galeri Multi Payment

Terakhir ada aplikasi Galeri Multi Payment yang juga bisa digunakan untuk berkirim uang. Sudah banyak orang yang terbantu dengan adanya aplikasi ini, karena tidak perlu lagi datang ke bank atau ATM. Bahkan aplikasi ini juga bisa digunakan untuk kebutuhan pembayaran tagihan, beli pulsa & paket data, top up game, dan masih banyak lainnya.

Demikianlah beberapa rekomendasi aplikasi transfer uang yang biasa digunakan oleh masyarakat Indonesia. Silakan pilih aplikasi mana yang sesuai dengan kebutuhan pengiriman uang supaya jadi lebih hemat.

Download Aplikasi GALERIPAY