aplikasi-topup-murah

7 Saran Aplikasi Pembayaran Tagihan

by

in

Pembayaran tagihan saat ini dapat dilakukan tanpa harus keluar rumah. Dengan perkembangan teknologi yang ada saat ini, cukup dengan aplikasi pembayaran tagihan semua beres. Tidak perlu lagi membuang tenaga dan waktu serta tidak perlu mengantri lagi. Semua lebih efisien dan efektif menyelesaikan pembayaran tagihan.

7 Saran Aplikasi Pembayaran Tagihan

Aplikasi pembayaran tagihan akan memberikan banyak sekali keuntungan dan juga kemudahan. Namun jangan sampai anda salah dalam memilih aplikasi yang terbaik. Dimulai dari pelayanannya hingga jaminan yang diberikan. Berikut ini 7 aplikasi yang kami sarankan kepada anda:

1. Flip

Aplikasi ini memiliki layanan transfer antar bank, pengisian saldi e-wallet, membeli pulsa/data/token listrik dan juga pembayaran tagihan. Sebagai salah satu aplikasi pembayaran tagihan, Flip telah mengantongi lisensi dari Bank Indonesia. 

2. Dana

Merupakan salah satu dompet digital yang memiliki keamanan yang terjamin. Aplikasi Dana juga memiliki banyak fitur pembayaran, termasuk membayar tagihan. Untuk pengiriman uang antar bank, aplikasi ini memberikan 10 kali transfer tanpa biaya admin

3. Galeri Multi Payment

Adalah sebuah aplikasi untuk segala macam pembayaran. Semua kepentingan anda dalam membayar tagihan dapat diselesaikan hanya dengan satu aplikasi. Bahkan jika anda membutuhkan penghasilan tambahan, Galeri Multi Payment mampu menjadi partner kerja yang baik. Keuntungan yang menjanjikan serta fitur yang lengkap akan memudahkan anda dalam bertransaksi.

4. Go-Pay 

Aplikasi pembayaran tagihan satu ini merupakan bagian dari GoJek. Anda dapat memanfaatkan fitur Go-bill untuk membayar berbagai tagihan bulanan anda.

5. OVO

OVO menyediakan banyak jasa sistem pembayaran secara nontunai. Selain memiliki pelayanan pembayaran tagihan aplikasi ini juga menyediakan layanan transfer uang. Minimal jumlah uang yang ditransfer adalah Rp 10.000,-. Dan biaya admin yang dikenakan sebanyak Rp1.000,-.

6. Link Aja

Aplikasi ini telah mendapatkan legalitas dari Bank Indonesia. Link Aja memiliki layanan Syariah yang didambakan bagi umat muslim. Selain itu aplikasi ini merupakan salah satu ekosistem dari BUMN dan Bank Himbara. Sehingga mudah untuk melakukan transfer uang ke  Bank Mandiri, Bank BRI, Bank BNI, dan Bank BTN.

7. iSaku

Aplikasi pembayaran tagihan satu ini bekerja sama dengan Indomaret untuk berbagai transaksi. Dengan menggunakan aplikasi ini ketika bertansaksi di Indomaret akan mendapatkan potongan harga serta cashback berupa poin. Sama dengan aplikasi sebelumnya, iSaku juga memiliki banyak fitur untuk melakukan banyak transaksi dan juga pembayaran tagihan.

Itulah 7 saran aplikasi pembayaran yang perlu anda pertimbangkan. Pilihlah sesuai dengan kebutuhan anda serta memberikan banyak keuntungan. 

6 Tagihan Yang Dapat Dihemat Melalui Aplikasi Pembayaran Tagihan

Tagihan yang datang setiap bulan pasti akan membuat kita pusing. Terlebih dengan jumlah yang harus dibayarkan melebihi budget yang ada. Nah, berikut ini beberapa tagihan yang dapat anda hemat dengan aplikasi pembayaran tagihan:

  • Listrik

Menggunakan aplikasi pembayaran memang lebih simple. Cukup klik dan bayar, baik listrik pascabayar maupun prabayar. Untuk listrik pascabayar lakukan seperti biasa, masukan nomor ID pelanggab PLN. Sedangkan untuk listrik prabayar silakan beli token listrik sesuai keinginan anda, mulai dari Rp20.000. 

  • Air

Mengantri merupakan hal yang menyebalkan bagi sebagian orang. Dengan alasan terlalu lama dan membuang waktu. Terlebih bagi orang dengan kesibukan dan jadwal yang padat. Namun saat ini pembayaran bill air sudah dapat melalui aplikasi pembayaran tagihan. Sehingga semua masalah ketika mengatri telah terselesaikan dan tidak akan anda alami lagi. Selain itu transaksi yang dilakukan juga aman dan terjamin.

  • Internet dan TV kabel

Bukan hanya tagihan listrik dan air saja, tetapi juga tagihan internet dapat anda bayar menggunakan aplikasi. 

  • Pulsa prabayar dan pascabayar

Dengan menggunakana aplikasi pembayaran tagihan anda dapat membayarkan tagihan bulanan telpon anda dengan simple. Bukan hanya pascabayar tetapi juga prabayar. Mungkin saat ini orang lebih banyak yang menggunakan data seluler saja. Namun tidak dapat dipungkiri jika penggunaan pulsa juga masih banyak kita jumpai untuk transaksi tertentu.

  • Games

Saat ini aplikasi pembayaran telah dilengkapi dengan fitur pembelian games. Seperti pembelian aplikasi game, top up maupun voucher game. 

  • Shopee Paylater

Bagi anda yang pengguna Spaylater dengan menggunakan aplikasi pembayaran tagihan akan lebih mudah. Selain itu anda juga dapat membayar tagihan bulan depan.

Dalam menghemat pengeluaran kita harus memiliki prinsip dalam mengelola kuangan bulanan. Namun ada hal yang sulit dalam menjalankan prinsip ini, yaitu konsisten. Konsisten merupakan sebuah perilaku yang tetap dan tidak berubah-ubah.

Untuk menjaga konsistensi tentu diperlukan banyak cara. Salah satunya fokus terhadap satu hal dan satu tujuan. Jika tujuan anda menghemat pengeluaran menggunakan aplikasi pembayaran tagihan maka jangan lakukan hal-hal yang tidak penting. Semisal jangan membeli barang yang tidak diperlukan secara mendesak, menghemat penggunaan listrik dan air. Kurangi penggunaan internet dengan tidak menonton film, youtube atau media lain dengan jangka waktu berkepanjangan. Dan masih banyak lagi cara yang dapat anda ambil.

 

Download Aplikasi GALERIPAY